Senin, 24 Desember 2012

Penghapus vs Buku

Tuhan telah menyediakan sebuah buku untuk kehidupanmu dan kamu diijinkan merangkai beribu-ribu aksara sesuka hatimu. Tuhan tidak pernah melarang apapun yang kamu rangkai.
Bahkan ketika kamu salah menulis, Tuhan terkadang menghapusnya.
Namun jangan keburu kebakar hatimu ketika Tuhan tidak membantumu menghapusnya.

Bukan enggan atau tidak sayang...
Tuhan amatlah sayang padamu, kalau Dia tidak menyediakan penghapus untuk cerita hidupmu maka Dia menyediakan berlembar –lembar kertas yang siap diberikan untukmu. Dia memberimu kesempatan untuk bisa merangkai aksara-aksara hidupmu yang jauh lebih indah.
Bahkan Tuhan juga tidak segan mengganti bukumu yang sudah usang dengan buku baru.
Buku putih bersih tanpa noda yang siap kau toreh dengan cerita-cerita yang indah dan bahagia.

Bukankah Tuhan teramat baik untukmu? lalu pantaskah kamu selalu berkeluh kesah?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar